Perdana Menteri dan Kabinet Mundur, Ringgit Turun & Pasar Keuangan Malaysia Tertekan
KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Nilai tukar ringgit Malaysia jatuh ke level terendah dalam setahun pada Hari Senin (16/8). Para analis memperkirakan tekanan terhadap pasar keuangan Malaysia akan berlanjut karena pengunduran diri Perdana Menteri Muhyiddin Yassin meningkatkan prospek ketidakstabilan dan ketidakpastian politik yang berlarut-larut.
Ringgit turun sekitar 0,1% hingga menyentuh 4,2430 per dollar Amerika Serikat (AS) atau level terendah sejak Juli 2020. Sementara indeks saham acuan tergelincir 0,4%. Sementara imbal hasil obligasi negara dan credit default swaps sebagian besar stabil.
