Pergerakan Rupiah Bakal Kena Rilis Efek Inflasi Domestik dan FOMC
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rupiah berpotensi menguat pada perdagangan Senin (30/1). Pertemuan The Fed menjadi penentu arah pergerakan rupiah selama sepekan depan.
Analis DCFX Futures Lukman Leong mengatakan, rupiah bisa menguat apabila tidak ada kejutan dari bank sentral AS tersebut. Dari domestik, pasar menanti data inflasi Indonesia yang diperkirakan turun. "Inflasi yang turun akan mendukung rupiah karena meredanya kekhawatiran terhadap perlambatan ekonomi," kata dia, akhir pekan lalu.
Presiden Komisioner HFX International Berjangka Sutopo Widodo mengatakan, pelaku pasar telah priced in atas potensi kenaikan suku bunga acuan The Fed 25 basis poin (bps) pada pekan ini. Pergerakan dollar AS sebagian besar akan bergantung pada apa yang dikatakan Gubernur The Fed Jerome Powell selama konferensi pers.
Baca Juga: Nilai Tukar Rupiah Berpotensi Menguat pada Senin (30/1)
Menurut Sutopo, Powell tidak akan terlalu senang pelonggaran dramatis dalam kondisi keuangan saat ini. Apalagi, The Fed belum lama memulai siklus pengetatannya.
Sutopo memprediksi, rupiah akan menguat dan bergerak di Rp 14.825-Rp 15.000 hari ini. Hitungan Lukman, rupiah bergerak antara Rp 14.750-Rp 15.250.