KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Permintaan kredit investasi di perbankan semakin meningkat dari bulan ke bulan, sepanjang tahun ini. Per bulan Oktober, kredit segmen investasi merupakan penopang utama pertumbuhan kredit perbankan.
Berdasarkan data Bank Indonesia (BI) pada Minggu (18/12), kredit investasi per Oktober tumbuh 14,2% secara year on year (yoy) jadi Rp 1.642 triliun. Pertumbuhan tahunan di Oktober lebih tinggi daripada realisasi di September, yaitu 10,2% yoy.
