Berita Market

Prediksi Kurs Rupiah: Berpotensi Menguat Terbatas

Senin, 28 Oktober 2019 | 07:14 WIB
Prediksi Kurs Rupiah: Berpotensi Menguat Terbatas

ILUSTRASI.

Reporter: Danielisa Putriadita | Editor: Narita Indrastiti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) kembai memangkas suku bunga acuan BI 7 Days Reverse Repo Rate (BI7DRRR) 25 basis poin menjadi 5%. Keputusan ini pula menyokong otot rupiah.

Akhir pekan lalu, kurs spot rupiah menguat 0,15% ke Rp 14.038 per dollar Amerika Serikat (AS). Sementara, kurs tengah rupiah BI melemah 0,49% menjadi Rp 14.064 per dollar AS.

Baca Juga: Bagaimana nasib rupiah Senin (28/10) ini? Berikut prediksinya 

Fikri C. Permana Ekonom Pefindo mengatakan rupiah menguat karena terpengaruh penurunan suku bunga acuan. Penurunan menandakan bahwa BI optimistis pada pertumbuhan ekonomi ke depan.

Analis Valbury Asia Futures Lukman Leong menambahkan, rupiah menguat karena dollar AS tertekan akibat ekspektasi penurunan Federal Fund Rate (FFR) di pekan ini. Suku bunga turun menambah kepercayaan investor sehingga menambah otot rupiah.

Baca Juga: Defisit APBN melebar, Ekonom: Penerbitan global bond diperlukan 

Fikri memprediksi rupiah akan menguat terbatas di rentang Rp 13.980 per dollar AS-Rp 14.080 per dollar AS. Adapun, Lukman memproyeksikan rupiah menguat di Rp 14.000-Rp 14.075 per dollar AS.

Terbaru