Produksi Timah TINS Mulai Tumbuh Positif, Laba Bersih 2025 Diprediksi Bakal Moncer
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Timah Tbk (TINS) diproyeksi akan memasuki babak baru melalui eksekusi dan pengembalian produksi yang lebih optimal. Hal ini diamati dari catatan produksi pada kuartal II-2025 yang naik 17% secara kuartalan dan hampir 1.700 ton pada Juli 2025. Dari hasil ini, terlihat bahwa Perseroan memanfaatkan kuota Rencana Kerja dan Anggaran Biaya (RKAB).
