Berita Market

Proyeksi IHSG: Menanti Pidato Powell

Rabu, 13 November 2019 | 06:39 WIB
Proyeksi IHSG: Menanti Pidato Powell

ILUSTRASI.

Reporter: Akhmad Suryahadi | Editor: Narita Indrastiti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali menguat pada Selasa (12/11). IHSG naik 0,52% ke level 6.180,99. Sementara, asing terus mencatatkan aksi jual dengan nilai jual bersih sebesar Rp 508,98 miliar.

Kepala Riset Koneksi Kapital Indonesia Marolop Alfred Nainggolan mengatakan, kemarin, investor domestik sangat berperan besar. Tak heran, keluarnya dana asing yang cukup besar tidak membuat IHSG melemah.

Baca Juga: Yang ditunggu-tunggu, ini isi pidato Donald Trump di New York

Selain itu menurut Kepala Riset Reliance Sekuritas Lanjar Nafi, penurunan bunga kredit usaha rakyat dari 7% menjadi 6% berdampak positif pada bisnis mikro kecil menengah. Ini berhasil mengerek IHSG yang sebelumnya sempat loyo, lantaran Moody's pangkas prospek global sovereign tahun 2020 dari stabil menjadi negatif.

Hari ini, Lanjar menyebut, pelaku pasar akan menanti pidato Gubernur The Fed Jerome Powell di Komite Ekonomi Gabungan Kongres di Washington. Secara teknikal dia mengatakan, stochastic terkonsolidasi positif dan RSI terlihat jenuh berpeluang membentuk pola bullish reversal.

Alfred memprediksikan, IHSG akan menguat dalam jangka pendek di 6.150-6.200. Sedangkan Lanjar memproyeksikan, IHSG naik di kisaran 6.125-6.210.

Baca Juga: Pemain asuransi jiwa optimistis premi tahun depan bakal meningkat

Terbaru