PTPP Jual Saham Tol Pandaan-Malang Kepada Astra Infra Senilai Rp 928,77 Miliar

Kamis, 30 Desember 2021 | 14:47 WIB
PTPP Jual Saham Tol Pandaan-Malang Kepada Astra Infra Senilai Rp 928,77 Miliar
[ILUSTRASI. Jalan tol Trans Jawa di ruas Pandaan - Malang, Malang saat dalam proses pembangunan, Sabtu (23/2/2019). PTPP menjual 35% saham PT Jasamarga Pandaan Malang Tol kepada Astra Infra (30/12/21). KONTAN/Baihaki/24/2/2019]
Reporter: Tedy Gumilar | Editor: Tedy Gumilar

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT PP Tbk (PTPP) sukses melakukan divestasi tol Pandaan-Malang yang dimilikinya kepada PT Astra Tol Nusantara (Astra Infra).

PTPP dan Astra Infra telah meneken Akta Jual Beli Saham atau Sales Purchase Agreement (SPA) atas kepemilikan saham di PT Jasamarga Pandaan Malang Tol pada Kamis (30/12).

Dalam perjanjian tersebut, PTPP sepakat untuk melepas 622.293 saham, setara 35 persen saham PT Jasamarga Pandaan Malang Tol yang dimilikinya kepada Astra Infra. Dus, seiring rampungnya transaksi jual-beli tersebut, PTPP tidak lagi memiliki saham di PT Jasamarga Pandaan Malang Tol.

Merujuk keterbukaan informasi yang dirilis PTPP pada Kamis (30/12) dari hasil penjualan 35 persen saham PT Jasamarga Pandaan Malang Tol, PTPP meraup dana sekitar Rp 928,77 miliar.

PT Jasamarga Pandaan Malang Tol merupakan perusahaaan yang bergerak di bidang pengusahaan jalan tol untuk ruas Pandaan-Malang yang dibentuk sejak tahun 2016 dengan ruas panjang tol 38,5 kilometer.

Baca Juga: Rekor Terbesar, Tertinggi dan Terbanyak Sepanjang Sejarah Terukir di BEI Pada 2021

Jalan Tol Pandaan-Malang merupakan salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) yang berlokasi di Provinsi Jawa Timur dan telah beroperasi penuh sejak tahun 2020. 

Jalan Tol Pandaan-Malang dirancang untuk meningkatkan konektivitas di kawasan ini. Disamping itu, Jalan Tol Pandaan-Malang juga memiliki jalur yang melintasi 3 (tiga) wilayah, yaitu Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Malang, dan Kota Malang. 

"Aksi korporasi yang kami lakukan di pengujung akhir tahun 2021 ini merupakan salah satu momentum penting bagi PTPP sesuai dengan program smart recycling asset di tahun ini dengan melepaskan 35% porsi kepemilikan saham di JPM," ujar Novel Arsyad selaku Direktur Utama PTPP (30/12).

Dana segar hasil smart recycling asset Jalan Tol Pandaan-Malang tersebut akan digunakan untuk tambahan modal kerja perusahaan dan pengembangan proyek investasi infrastruktur lainnya. 

Bagikan

Berita Terbaru

Miliaran Saham Dilepas Investor Institusi Asing di BBCA, Sementara BMRI Diakumulasi
| Jumat, 16 Januari 2026 | 04:30 WIB

Miliaran Saham Dilepas Investor Institusi Asing di BBCA, Sementara BMRI Diakumulasi

Pemborong terbesar saham BBCA adalah Blackrock Inc yang membeli 12,10 juta saham dan tertcatat pada 14 Januari 2026.

Peluang Rebound Terbuka, Saham BUKA Harus Bertahan di Level Segini
| Jumat, 16 Januari 2026 | 03:30 WIB

Peluang Rebound Terbuka, Saham BUKA Harus Bertahan di Level Segini

Ketahanan harga saham BUKA jangka pendek, jadi kunci utama untuk mengonfirmasi apakah penguatan ini bersifat sementara atau awal tren yang solid.

MLPL Menguat Usai Trijaya Borong 9,90% Saham
| Kamis, 15 Januari 2026 | 14:32 WIB

MLPL Menguat Usai Trijaya Borong 9,90% Saham

Saham MLPL menguat didorong pembelian 1,55 miliar saham oleh PT Trijaya Anugerah Pratama (9,90%). BRI Danareksa memberi target harga Rp 172.

Dilema Kebijakan Nikel, Antara Ambisi Mengendalikan Harga dan Risiko Smelter Mangkrak
| Kamis, 15 Januari 2026 | 10:00 WIB

Dilema Kebijakan Nikel, Antara Ambisi Mengendalikan Harga dan Risiko Smelter Mangkrak

Demi bisa bertahan di tengah pemangkasan produksi bijih nikel, impor terutama dari Filipina bakal melonjak.

Saat Dolar Amerika Perkasa, Mata Uang Kawasan Asia Merana
| Kamis, 15 Januari 2026 | 08:13 WIB

Saat Dolar Amerika Perkasa, Mata Uang Kawasan Asia Merana

Pergerakan valas Asia 2026 sangat dipengaruhi prospek kebijakan suku bunga Fed, geopolitik, kebijakan tarif dan arah kebijakan luar negeri AS.

Lagi, Intervensi BI Selamatkan Rupiah dari Rp 17.000, Hari Ini Melemah Atau Menguat?
| Kamis, 15 Januari 2026 | 08:02 WIB

Lagi, Intervensi BI Selamatkan Rupiah dari Rp 17.000, Hari Ini Melemah Atau Menguat?

Intervensi Bank Indonesia (BI) menahan pelemahan lanjutan rupiah. Aksi intervensi setelah pelemahan mendekati level psikologis Rp 17.000.

Harga Saham Emiten Kawasan Industri Kompak Menguat, Pilih KIJA, DMAS atau SSIA?
| Kamis, 15 Januari 2026 | 08:00 WIB

Harga Saham Emiten Kawasan Industri Kompak Menguat, Pilih KIJA, DMAS atau SSIA?

Relokasi industri dari Asia Timur serta meningkatnya permintaan terhadap produk manufaktur bernilai tambah tinggi membuka peluang bagi Indonesia.

Masa Rawan Tiba, Long Weekend Setelah ATH Berpotensi Terjadi Profit Taking
| Kamis, 15 Januari 2026 | 07:52 WIB

Masa Rawan Tiba, Long Weekend Setelah ATH Berpotensi Terjadi Profit Taking

 Namun perlu diwaspadai terjadinya aksi profit taking pada perdagangan Kamis (15/1), menjelang long weekend.

Setelah Menyerap Hampir Rp 2 Triliun, ASII Stop Buyback, Apa Dampaknya ke Harga?
| Kamis, 15 Januari 2026 | 07:37 WIB

Setelah Menyerap Hampir Rp 2 Triliun, ASII Stop Buyback, Apa Dampaknya ke Harga?

Jika mengacu  jadwal awal, periode pembelian kembali saham berakhir pada 30 Januari 2026. ASII melaksanakan buyback sejak 3 November 2025.  

Hore, Bank Mandiri Siap Bagi Dividen Interim, Jumlahnya Mendekati Rp 10 Triliun
| Kamis, 15 Januari 2026 | 07:14 WIB

Hore, Bank Mandiri Siap Bagi Dividen Interim, Jumlahnya Mendekati Rp 10 Triliun

Pembagian dividen interim ini konsistensi Bank Mandiri dalam memberikan nilai optimal bagi para pemegang saham. 

INDEKS BERITA