Saham-Saham Emiten Grup Lippo Tengah Naik Daun, Seberapa Menarik Untuk Dilirik?
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Secara fundamental, semester pertama 2025 menjadi periode penuh dinamika bagi emiten-emiten Grup Lippo. Di satu sisi, pilar properti mereka menghadapi tekanan besar akibat penurunan pendapatan dan laba bersih. Namun, di sisi lain, sektor layanan kesehatan justru menunjukkan daya tahan yang kuat dan menjadi motor utama bagi prospek pertumbuhan jangka panjang.
Terlepas dari itu, performa saham-saham emiten yang terafiliasi dengan Grup Lippo justru mencuri perhatian pelaku pasar. Seiring euforia di pasar saham yang didorong oleh laju saham-saham konglomerasi, saham emiten Grup Lippo termasuk yang tadinya mati suri, belakangan ikut melonjak tak terkendali.
