Sektor Manufaktur Terpuruk, Tiga Emiten Ini Malah Ketiban Order dari Amerika Serikat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sektor manufaktur Tanah Air berada di kondisi terburuk 25 bulan terakhir.
Data Purchasing Managers' Index (PMI) yang dirilis IHS Markit menunjukkan, indeks manufaktur Indonesia periode Agustus ada di level 49,0, turun dari bulan sebelumnya di posisi 49,6. Angka di bawah 50 menunjukkan tidak ekspansi di sektor ini.
