Selamat Datang Penghuni Baru Indeks MSCI
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Lembaga penyedia jasa indeks global Morgan Stanley Capital International (MSCI) resmi mengumumkan hasil rebalancing atau kocok ulang indeks MSCI Global Standard dan MSCI Small Cap untuk periode Agustus 2025 pada Jumat (8/8). Hasil rebalancing ini akan berlaku efektif mulai 27 Agustus 2025.
Beberapa saham yang dinominasikan masuk MSCI, berhasil menjadi konstituen baru indeks global tersebut.
