Sempat Dihantam Covid-19, Laba Perbankan Bisa Tumbuh 62% dalam 5 Tahun Terakhir
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja industri perbankan di Tanah Air dalam lima tahun terakhir masih kuat. Meski industri dihadapkan dengan tantangan biaya dana tinggi tahun ini, namun sejumlah bank masih berhasil mencetak pertumbuhan laba tahun ini.
Bank Central Asia Tbk (BCA) mengawali musim rilis kinerja kuartal III-2024 dengan membawa kabar baik. Bank berkode saham BBCA ini meraup laba bersih Rp 41 triliun dalam sembilan bulan pertama, tumbuh 12,8% secara tahunan atau year on year (YoY).
