Tingkat Kemiskinan Urban Mulai Mengkhawatirkan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jumlah penduduk miskin di perkotaan meningkat. Padahal, secara total jumlah penduduk miskin menurun. Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan, pada Maret 2025, jumlah penduduk miskin di Indonesia mencapai 23,85 juta orang, turun 200.000 orang dari September 2024 sebanyak 24,06 juta orang.
Deputi Bidang Statistik Sosial BPS Ateng Hartono mengatakan, angka kemiskinan di perkotaan memang jauh lebih rendah, namun persentasenya mengalami peningkatan. Penduduk miskin di kota naik 220.000 orang menjadi 11,64 juta orang.
