Tol Paling Timur Jawa Bakal Berfungsi di Libur Lebaran

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pembangunan jalan tol Trans Jawa terus berlangsung. Terutama di ruas Probolinggo - Banyuwangi yang menjadi rute pamungkas Trans Jawa dengan total panjang 1.232,76 kilometer (km) dari saat ini 1.167 km.
Berdasarkan catatan PT Hutama Karya Infrastruktur, salah satu anak usaha Hutama Karya yang membidani pengerjaan proyek tol yang masuk proyek strategis nasional (PSN) itu, progres konstruksi tol Probolinggo - Banyuwangi paket II mencapai 89,7% akhir Februari 2025.
Dengan hasil tersebut, ruas tol tersebut bakal difungsionalkan selama libur Lebaran pada tahun ini.
Baca Juga: Persiapan Tol Trans Jawa untuk Mudik Libur Nataru
Direktur Utama PT Hutama Karya Infrastruktur (HKI), Aji Prasetyanti berharap tol dengan panjang 11,2 km itu bisa memberikan kelancaran akses bagi pemudik.
"Kami telah menyelesaikan pembangunan jalan utama yang dilengkapi marka jalan, rambu-rambu, barrier, guardrail, serta penerangan jalan umum (PJU). Selain itu, pembangunan kantor dan gerbang tol Paiton telah diselesaikan," ujar dia melalui keterangan resmi, Selasa (25/3).
Adapun jalur tol yang bakal difungsionalkan, kata Aji, antara lain rute Kraksaan-Paiton dengan sistem satu arah pada 24-31 Maret 2025. Sedangkan untuk arus balik, sistem one way akan berlaku pada 1-8 April 2025.
Ruas jalan tol ini memiliki satu interchange, yakni interchange Paiton yang terletak di STA 19+591 sebagai akses keluar dan masuk tol dari Paiton. Sedangkan ruas tol ini dirancang untuk lajur 2x2 dengan rencana kecepatan 100 km per jam dan akan tersambung dengan Tol Gending-Kraksaan sepanjang 12,88 km.