Ultra Jaya Milk & Trading Company (ULTJ) Masih Pimpin Pasar Susu UHT
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Ultra Jaya Milk & Trading Company Tbk (ULTJ) berusaha mempertahankan diri sebagai pemimpin pangsa pasar di produk susu ultra high temperature (UHT). Hingga akhir tahun ini, Ultra Jaya mengklaim masih menempati urutan pertama dengan penguasaan market share 39,3% di Indonesia.
Presiden Direktur PT Ultra Jaya Milk & Trading Company Tbk Sabana Prawirawidjaja menyampaikan, konsumsi susu per kapita di Indonesia masih berkisar 14,6 liter per tahun. Hal itu masih lebih rendah ketimbang negara lain di ASEAN yang sudah menembus 20 liter per kapita.
