Ada Wacana Pengalihan Pengawasan Perbankan, Analis Jagokan Saham The Big Four
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wacana pengalihan pengawasan perbankan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) kembali ke Bank Indonesia tidak mempengaruhi saham sektor perbankan di bursa. Harga saham empat bank terbesar alias the big four cenderung stagnan.
Kemarin (3/7), harga saham BBCA ditutup stagnan di Rp 29.350 per saham. Harga saham BMRI juga ditutup stagnan di harga Rp 5.000 per saham. Sedang hargra saham BBNI turun tipis 0,65% ke Rp 4.560 per saham sementara harga saham BBRI turun tipis 0,33% ke Rp 3.050 per saham.
