Asuransi Jiwa Tak Buru-Buru Tambah Saham
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasar saham berpotensi menguat di periode akhir tahun 2025, berkat tradisi window dressing hingga efek stimulus ekonomi. Namun, proyeksi tersebut tampaknya belum cukup meyakinkan bagi industri asuransi jiwa untuk menambah koleksi saham secara signifikan.
Mengutip data Otoritas Jasa Keuangan (OJK), dana investasi asuransi jiwa di instrumen saham naik perlahan sejak awal semester II-2025, hingga parkir di level Rp 117,4 triliun di akhir kuartal III. Namun jumlah ini masih lebih rendah dari posisi akhir 2024 yang sebanyak Rp 127,5 triliun.
