Bunga Kredit Baru Perbankan meningkat 0,75% Sejak Akhir 2022
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bunga kredit perbankan masih terus meningkat. Padahal Bank Indonesia (BI) telah menahan suku bunga acuannya di level 5,7% sejak Februari 2023.
Menurut data BI, bunga kredit perbankan pada Juli mencapai 9,35%. Angka ini cenderung meningkat dari bulan ke bulan sejak Desember tahun lalu, yang masih berada di level 9,15%. Kredit baru bahkan naik lebih tinggi lagi, yakni meningkat sebesar 0,75% dari akhir 2022 menjadi sebesar 9,94% pada Juli.
