Bursa Saham Asia Tertekan Tarif Impor Ala Donald Trump
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kebijakan tarif resiprokal yang digulirkan Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, memberikan tekanan hebat ke bursa saham Asia. Pada Jumat (4/4), mayoritas indeks saham di kawasan Asia berada di zona merah.
Indeks saham Jepang, Nikkei 225 terpantau anjlok 5,76% dalam sepekan. Adapun, indeks saham Hong Kong, Hang Seng turun 3,48%, BSE Sensex (India) terkoreksi 2,72%, Kospi (Korea Selatan) melemah 1,33%, dan Shanghai Composite Index (China) melorot 0,89% dalam sepekan.
