Dorong Bisnis Paylater, Multifinance Genjot Jumlah Merchant
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Layanan Buy Now Pay Later (BNPL) dari perusahaan pembiayaan diyakini masih akan moncer pada tahun ini. Saat permintaan pasar masih tinggi, multifinance dianggap mampu bersaing dengan sektor lain yang memiliki bisnis serupa.
Kepala Eksekutif Pengawas Lembaga Pembiayaan, Modal Ventura, LKM, dan Lembaga Jasa Keuangan Lainnya Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Agusman menyebut per akhir tahun 2024, piutang pembiayaan paylater oleh multifinance tercatat mencapai Rp 6,82 triliun. Angka ini naik 37,6% dari akhir tahun 2023.
