Erajaya Swasembada (ERAA) Siapkan Dana Rp 150 Miliar untuk Buyback Saham
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) berencana melaksanakan aksi pembelian kembali saham atau buyback saham. Aksi buyback saham ini akan dilakukan Emiten ritel elektronik itu mulai Jumat (23/1) hingga 23 April 2026.
Jumlah saham yang akan dibeli kembali tidak akan melebihi 20% dari modal disetor dan paling sedikit saham yang beredar adalah 7,5% dari modal disetor perusahaan.
