Gandeng Faskes Demi Mengerek Pendapatan Premi

Rabu, 08 November 2023 | 04:45 WIB
Gandeng Faskes Demi Mengerek Pendapatan Premi
[ILUSTRASI. IFG Life mencatat, hingga saat ini telah bekerjasama dengan lebih dari 1.000 rumahsakit maupun faskes(KONTAN/Carolus Agus Waluyo)]
Reporter: Arif Ferdianto | Editor: Avanty Nurdiana

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah perusahaan asuransi jiwa menambah kemitraan dengan rumahsakit dan fasilitas kesehatan (faskes). Kerjasama ini diklaim bisa mengerek pendapatan.

PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) mencatat, hingga saat ini telah bekerjasama dengan lebih dari 1.000 rumahsakit maupun faskes. Corporate Secretary IFG Life Gatot Haryadi mengatakan, pemilik polis IFG Life dapat secara cashless berobat dan mendapatkan pertolongan kesehatan di berbagai rumahsakit yang menjadi mitra IFG Life.

"Saat ini produk asuransi yang berkaitan adalah asuransi kecelakaan LifeSAVER dan Asuransi Kesehatan MIFG My Manage Care,” kata Gatot. Dia menerangkan, pendapatan premi yang ditargetkan dari kedua produk asuransi tersebut mencapai Rp 11 miliar. 

Baca Juga: Luncurkan PRUPriority Hospitals, Prudential Gaet 142 Rumah Sakit dan Faskes

PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) sejauh ini telah bermitra dengan lebih dari 500 rumahsakit. "Dari jumlah rumahsakit tersebut, kami harapkan proses dari masuk sampai keluar bisa lebih cepat lagi karena biaya clear dan transparan serta medical proses yang telah disetujui," ujar Presiden Direktur Michellina Laksmi Triwardhany Prudential Indonesia.

Terbaru, Prudential meluncurkan produk PRUPriority Hospitals. Dhany menuturkan, PRUPriority Hospitals merupakan kerjasama dalam hal klaim dengan rumahsakit. 

Dhany memaparkan, produk ini diharapkan bisa mendorong kinerja premi perusahaan. "Kalau premi mudah-mudahan bisa tumbuh lebih besar daripada industri, diharapkan di kuartal IV bisa lebih baik lagi," tutur dia.

Hingga September 2023, Prudential mencatatkan pendapatan premi naik sekitar 2,63% menjadi Rp 14,8 triliun. Sementara klaim dan manfaat dibayar Prudential naik 19,79% secara tahunan jadi Rp 4,94 triliun.

Lebih lanjut, hingga saat ini program PRUPriority Hospitals telah menjalin kemitraan strategis dengan 142 rumahsakit dan fasilitas kesehatan yang tersebar di 20 provinsi. 

Baca Juga: Sejumlah Asuransi Jiwa Dorong Kemitraan dengan Rumah Sakit dan Faskes

"Kami akan memperkuat komitmen dengan menghadirkan inovasi layanan berkualitas dan terus mendengarkan, memahami dan mewujudkan perlindungan berkelanjutan untuk setiap nasabah, untuk masa depan," jelas Dhany.


 

Bagikan

Berita Terbaru

Indikator RSI dan MACD Melemah, Tren Bullish CITA Masih Terjaga?
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 11:00 WIB

Indikator RSI dan MACD Melemah, Tren Bullish CITA Masih Terjaga?

Pergerakan saham PT Cita Mineral Investindo Tbk (CITA) pada perdagangan hari ini menunjukkan tekanan jangka pendek di tengah dinamika pasar.

Dian Swastatika Sentosa (DSSA) Akan Stock Split Saham di Rasio 1:25
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 08:33 WIB

Dian Swastatika Sentosa (DSSA) Akan Stock Split Saham di Rasio 1:25

Untuk stock split, PT Dian Swastatika Sentosa Tbk (DSSA)  akan meminta persetujuan dari para pemegang saham melalui RUPSLB pada 11 Maret 2026.​

Rogoh Kocek Rp 200 Miliar, RMK Energy (RMKE) Siap Buyback Saham
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 08:28 WIB

Rogoh Kocek Rp 200 Miliar, RMK Energy (RMKE) Siap Buyback Saham

PT RMK Energy Tbk (RMKE) mengumumkan rencana untuk pembelian kembali (buyback) saham sebesar Rp 200 miliar. 

Menutup Celah yang Sering Dianggap Sepele dengan Asuransi Perjalanan
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 08:00 WIB

Menutup Celah yang Sering Dianggap Sepele dengan Asuransi Perjalanan

Membeli asuransi perjalanan saat ke luar negeri jadi hal biasa. Tapi, apakah tetap butuh asuransi buat perjalanan di dalam negeri?

Pasar Saham Semakin Suram
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:51 WIB

Pasar Saham Semakin Suram

Tekanan yang dialami pasar saham Indonesia semakin besar setelah para petinggi OJK dan bos bursa mengundurkan diri.

Diversifikasi IFSH: Ini Rencana Bisnis Baru Saat Nikel Global Tertekan
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:30 WIB

Diversifikasi IFSH: Ini Rencana Bisnis Baru Saat Nikel Global Tertekan

Harga nikel global terus anjlok, manajemen IFSH beberkan cara jaga profit. Temukan langkah konkret IFSH untuk amankan laba di 2026

Harga Bitcoin Anjlok: Strategi DCA Bisa Selamatkan Investor Kripto?
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:30 WIB

Harga Bitcoin Anjlok: Strategi DCA Bisa Selamatkan Investor Kripto?

Bitcoin anjlok 7% dalam sepekan, memicu likuidasi besar-besaran. Investor wajib tahu penyebabnya dan langkah mitigasi. 

Masih Rapuh
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:10 WIB

Masih Rapuh

Pengaturan ulang kembali bursa dengan standar dan tata kelola yang lebih jelas menjadi kunci penting.

Pembekuan MSCI, Ujian Transparansi Bursa
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:05 WIB

Pembekuan MSCI, Ujian Transparansi Bursa

Dalam indeks global, free float adalah inti dari konsep bisa dibeli yang menjadi pakem para investor kebanyakan.​

Strategi Investasi Aman Ala Direktur Sucorinvest, Jauh dari Volatilitas.
| Sabtu, 31 Januari 2026 | 06:15 WIB

Strategi Investasi Aman Ala Direktur Sucorinvest, Jauh dari Volatilitas.

Membeli saham big caps ternyata belum tentu untung. Direktur Sucorinvest Hermansyah bagikan strategi yang buat hidupnya tenang

INDEKS BERITA

Terpopuler