GOTO Jadi Incaran Investor Institusi Asing, Ada yang Borong Hingga 3,93 Miliar Saham
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO) menjadi salah satu primadona investor asing pada Desember 2024. Ini terlihat dari aksi sejumlah perusahaan investasi global yang rajin melakukan akumulasi saham perusahaan teknologi tersebut.
