Berita Market

Harga Emas Hari Ini Merosot Semakin Dalam, Menuju Level Terendah

Selasa, 01 Oktober 2019 | 19:38 WIB
Harga Emas Hari Ini Merosot Semakin Dalam, Menuju Level Terendah

ILUSTRASI. Emas batangan

Reporter: SS. Kurniawan | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas hari ini merosot semakin dalam, menuju ke level terendah dalam dua bulan terakhir.

Mengacu Bloomberg pukul 19.25 WIB, harga emas spot turun 0,53% ke US$ 1.464,55 per ons troi, setelah menyentuh level terendah pada 6 Agustus di US$ 1.458,50.

Sementara harga emas berjangka Amerika Serikat (AS) naik 0,1% ke posisi di US$ 1.474,30.

"Tampaknya, ada beberapa berita utama yang dibaca secara positif di sisi perdagangan yang juga mendukung dolar AS. Itu tentu saja membebani pasar emas," kata Craig Erlam, Analis Pasar Senior OANDA, kepada Reuters.

Baca Juga: Harga emas Antam anjlok Rp 10.000

"Aksi harga yang terlihat selama minggu lalu membuat level support US$ 1.480 sangat rentan. Emas menembus level itu kemarin dan memanfaatkan pergerakan tersebut untuk mendorong lebih jauh ke bawah. Ada ruang untuk penurunan lebih banyak selama beberapa minggu ke depan," ujar Erlam.

Dolar AS tetap kokoh pada Selasa (1/10) setelah membukukan kenaikan kuartalan terbesar dalam lebih dari satu tahun terakhir, dengan data ekonomi negeri uak Sam yang mendorong pasar untuk mengurangi harapan Federal Reserve (The Fed) memangkas suku bunga dalam beberapa bulan mendatang.

Terbaru