Harga Saham Bank Turun Gara-Gara Banyak Tugas Negara
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Koreksi saham perbankan pelat merah masih terjadi. Berbagai kewajiban menyukseskan program pemerintah baru menambah keraguan para investor.
Pelemahan saham bank bahkan berlanjut di awal pekan ini. Saham bank BUMN melemah. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) menjadi bank BUMN yang terkoreksi paling dalam dengan turun 5,63%.
