Imbal Hasil Surat Utang Negara (SUN) Naik Gara-Gara Tensi Perang Dagang Meningkat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kesepakatan dagang Amerika Serikat (AS) dan China tak kunjung diteken. Alih-alih berdamai, kedua negara tersebut saling berbalas opini. Terakhir, Presiden AS Donald Trump kembali melempar pernyataan yang bernada kontroversial.
Kondisi ini membuat pasar obligasi dalam negeri tertekan. Persepsi investor atas risiko investasi di Indonesia kembali meningkat.
