Indonesia Terancam Masuk Frontier Market MSCI, Ibarat Turun ke Seri C di Liga Italia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sorotan Morgan Stanley Capital International (MSCI) terhadap transparansi data struktur kepemilikan saham Indonesia bukanlah persoalan yang bisa dianggap remeh. Pasalnya, berbagai pandangan dan keputusan MSCI amat berpengaruh terhadap arus dana asing yang keluar-masuk saham Indonesia.
Buktinya, setelah pengumuman MSCI pada Rabu (28/1) mengenai pembekuan sementara emiten Indonesia dalam perhitungan indeksnya, investor asing berbondong-bondong keluar dari pasar saham Indonesia. Hanya dalam waktu sehari, investor asing mencatatkan net sell hingga Rp 6,17 triliun.
