Jejak Perusahaan yang Menampung Cuan dari Pembiayaan Motor Setrum
Salah satu penyumbang karbon terbesar di muka Bumi berasal dari alat transportasi. Mulai dari alat transportasi udara, sampai dengan alat transportasi darat dan juga laut. Penggunaan energi dari sarana transportasi mendorong pemakaian energi lebih tinggi, dan salah satu sumber energi berasal dari bahan bakar fosil yang akan mengeluarkan emisi saat dibakar.
Khusus untuk transportasi darat, penggunaan bahan bakar fosil sudah terjadi sejak ratusan tahun lalu. Jumlah kendaraan bermotor itu juga terus bertambah, dan akses untuk memilikinya juga semakin mudah. Salah satunya tentu melewati peran lembaga pembiayaan atau dikenal dengan leasing.
