Kalbe Farma (KLBF) Siapkan Capex Rp 1 Triliun Untuk Pengembangan Produk Baru
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) optimistis perekonomian Indonesia tumbuh positif di tahun ini. Dengan proyeksi itu, manajemen Kalbe Farma berani membidik pertumbuhan pendapatan 5%-6% di sepanjang tahun 2021.
"Karena ekonomi Indonesia tahun ini diprediksi tumbuh positif, maka Kalbe memperkirakan pertumbuhan penjualan 5%-6% atau lebih baik dari tahun 2020 lalu," ungkap Vidjongtius, Presiden Direktur PT Kalbe Farma Tbk, kepada KONTAN, kemarin.
