Kinerja Emiten di Kuartal Kedua Tertekan, IHSG Rawan Terkoreksi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah 0,87% ke level 7.484 pada perdagangan Kamis (31/7). Investor asing juga mencatatkan penjualan bersih atau net sell sebesar Rp 1,26 triliun.
Equity Research Analyst Phintraco Sekuritas, Alrich Paskalis Tambolang mengatakan, pelemahan IHSG antara lain dipicu oleh aksi profit taking, kinerja keuangan beberapa emiten yang memburuk, serta kondisi teknikal IHSG.
