Kredit Masih Seret, Bank Kembali Minta Program Restrukturisasi
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Ketidakpastian ekonomi membuat perbankan bergantung pada program restrukturisasi kredit. Tak heran jika para bankir mendesak Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk memperpanjang masa waktu program restrukturisasi. Paling tidak, perpanjangan selama satu tahun.
Program restrukturisasi kredit menjadi win win solution bagi bank maupun debitur saat ekonomi sedang babak belur. Bagi bank, restrukturisasi kredit mampu menjaga kualitas kredit bermasalah sehingga modal tidak banyak tergerus. Sedangkan bagi debitur, restrukturisasi memberikan keringanan pembayaran utang.
