Laba Bayan (BYAN) Turun 43% Sepanjang 2023
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sama seperti emiten batubara lain, kinerja PT Bayan Resources Tbk (BYAN) sepanjang tahun 2023 lalu juga tergerus penurunan harga komoditas. Emiten milik konglomerat Low Tuck Kwong ini mencetak pendapatan US$ 3,58 miliar, turun 23,83% secara tahunan.
Beban pokok pendapatan BYAN pada 2023 tercatat sebesar US$ 1,91 miliar, meningkat 24,02% year on year (yoy) Dus, laba bruto BYAN anjlok 47,46% secara tahunan menjadi US$ 1,66 miliar.
