Libur Mau Kemana?

Senin, 17 April 2023 | 08:00 WIB
Libur Mau Kemana?
[]
Reporter: Djumyati Partawidjaja | Editor: Markus Sumartomjon

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ini bukan pertanyaan untuk menanyakan tujuan pulkam atau wisata Anda di libur panjang Lebaran nanti. Tapi pertanyaan untuk para investor, mau menempatkan di mana selama libur panjang

Libur panjang Lebaran kali ini memang dilema untuk para investor. Bagi sebagian investor, terutama saham, libur panjang Lebaran  dilihat sebagai peluang.

Pasalnya, menjelang libur panjang, ada banyak orang yang menarik dana investasi. Jadi para investor yang jeli akan menemukan beberapa saham bagus yang harganya terdiskon. 

Tapi kalau mendadak pasar global dihantam krisis, seperti di tahun 2008, strategi ini bisa membawa celaka. Pada saat pasar saham di Indonesia libur panjang, pasar saham di negara-negara lain masih terus buka dan turun naik sesuai dengan isu yang berkembang. 

Pada saat isu buruk datang dan semua pasar saham dunia ambruk, para investor di BEI hanya bisa menunggu pasar kembali buka. Tidak bisa menjual saham-sahamnya yang melorot harganya atau melakukan cut loss.

Walau perdagangan di bursa masih libur dan harga saham-saham masih menclok di harga sebelum liburan, dalam kondisi seperti itu bisa dipastikan, harga-harga saham akan turun mengikuti tren pasar global. 

Jadi saat ini menebak arah pasar global menjadi sangat penting. Sayangnya informasi yang kita dapatkan sampai kini belum sampai pada kesimpulan apa pun. Krisis perbankan di Amerika masih terus diperbincangkan dampak-dampaknya. 

Situasi memanas antara China dan Taiwan, perang dingin Rusia melawan negara-negara Barat, resesi di Amerika dan negara-negara Eropa, pembentukan alternatif-alternatif mata uang pengganti US Dolar dan ada banyak lagi isu yang masih belum kelihatan ujungnya.  

Menurut saya ada 2 alternatif yang bisa kita lakukan.

Kalau Anda investor yang terobsesi mengontrol risiko dan tidak mau merugi, mungkin sebaiknya tidak banyak menempatkan portofolio saham sebelum libur panjang ini.

Tapi kalau Anda masih bisa menolerir kerugian di portofolio, maka masuk sebelum liburan panjang ini bisa jadi pertimbangan.

Tentu saja ada banyak peer yang harus dikerjakan untuk memilih saham yang layak dikoleksi. Ini saat  mengeluarkan seluruh jurus dan ilmu "bertaruh" di  saham jagoan Anda.

Kalau pun pasar global memburuk dan saham Anda ikut melorot, kejatuhannya hanya sementara. Syukur-syukur kalau saat seperti ini membuat Anda bisa membeli mobil Mercy seharga bajaj.

Bagikan

Berita Terbaru

Oversubscribe Ratusan Kali Tidak Jadi Jaminan Saham IPO Bertahan Lama di Zona Hijau
| Minggu, 11 Mei 2025 | 14:00 WIB

Oversubscribe Ratusan Kali Tidak Jadi Jaminan Saham IPO Bertahan Lama di Zona Hijau

Pada hari perdagangan perdananya, DKHH menyentuh auto reject atas (ARA) usai melesat 34,85% ke level Rp 178, dari harga IPO di Rp 132 per saham.

Ini Dia Teknologi Pindai Iris Mata yang Bikin Heboh
| Minggu, 11 Mei 2025 | 14:00 WIB

Ini Dia Teknologi Pindai Iris Mata yang Bikin Heboh

Heboh daftar iris bisa mendapatkang uang, ini sebenarnya tujuan kehadiran teknologi proof of human. Yuk simak

Kredit Korporasi Unjuk Gigi, Meski Ekonomi Letoi
| Minggu, 11 Mei 2025 | 13:00 WIB

Kredit Korporasi Unjuk Gigi, Meski Ekonomi Letoi

Sektor manufaktur dan energi menjadi roda penggerak bagi pertumbuhan kredit perbankan di kuartal pertama ini. 

Selamatkan Kekayaan, Orang Super Kaya di Indonesia Sebar Portofolio ke USDT
| Minggu, 11 Mei 2025 | 10:00 WIB

Selamatkan Kekayaan, Orang Super Kaya di Indonesia Sebar Portofolio ke USDT

Per Maret 2025 jumlah investor kripto di Indonesia mencapai 13,71 juta, bertambah dibandingkan dengan Februari sebanyak 13,31 juta.

Realisasi Jumlah IPO Lebih Rendah, Tantangan Pasar Modal di Tengah Ketidakpastian
| Minggu, 11 Mei 2025 | 09:12 WIB

Realisasi Jumlah IPO Lebih Rendah, Tantangan Pasar Modal di Tengah Ketidakpastian

Besaran dana IPO yang berhasil dihimpun sejak awal tahun sampai dengan 8 Mei 2025 sudah mencapai Rp 7 triliun.

Profit 33,31% Setahun, Harga Emas Antam Hari Ini Tak Berubah (11 Mei 2025)
| Minggu, 11 Mei 2025 | 08:53 WIB

Profit 33,31% Setahun, Harga Emas Antam Hari Ini Tak Berubah (11 Mei 2025)

Harga emas Antam hari ini (11 Mei 2025) 1 gram Rp 1.928.000. Di atas kertas pembeli setahun lalu bisa untung 33,31% jika menjual hari ini.

PTPP Bakal Mendivestasi Dua Anak Usaha Bernilai Aset Rp 4 Triliun, Simak Profilnya
| Minggu, 11 Mei 2025 | 08:20 WIB

PTPP Bakal Mendivestasi Dua Anak Usaha Bernilai Aset Rp 4 Triliun, Simak Profilnya

PTPP tidak dalam kondisi likuiditas yang seret. Aset lancarnya masih mencukupi untuk digunakan memenuhi semua liabilitas jangka pendeknya.

Berkomunitas Dulu Jadi Sineas Kemudian
| Minggu, 11 Mei 2025 | 06:00 WIB

Berkomunitas Dulu Jadi Sineas Kemudian

Membuka relasi menjadi salah satu kunci sukses sebagai seorang sineas. Agar relasi terjalin, bergabung di komunitas adal

 
Mengejar Ambisi Biar Bisa Berpaling dari Batubara
| Minggu, 11 Mei 2025 | 05:10 WIB

Mengejar Ambisi Biar Bisa Berpaling dari Batubara

Kondang sebagai penambang batubara tak menyurutkan semangat PT Indika Energy Tbk (INDY) transisi ke bisnis yang rendah karbon. 

 
Adu Kebut Mobil Listrik, Polytron Mulai Masuk Arena
| Minggu, 11 Mei 2025 | 04:50 WIB

Adu Kebut Mobil Listrik, Polytron Mulai Masuk Arena

Kelar garap sepeda motor listrik, Polytron merambah pasar mobil listrik dengan target penjualan yang aduhai.

INDEKS BERITA

Terpopuler