Mentalitas Judi

Kamis, 01 September 2022 | 07:20 WIB
Mentalitas Judi
[]
Herry Prasetyo | Senior Editor KONTAN

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bak cendawan di musim hujan, situs judi online terus bergentayangan. Peminatnya pun seakan tak pernah surut meski pemerintah belakangan tampak agresif memberantas situs judi online. 

Kementerian komunikasi dan Informatika (Kominfo), misalnya, terus menutup akses 566.332 konten digital yang memiliki unsur perjudian sejak 2018 hingga 22 Agustus 2022 lalu. Kepolisian belakangan juga sibuk membongkar berbagai kasus perjudian, khususnya sejak  ada instruksi dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Sementara Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) terus memantau aliran dana judi online di Indonesia. Sepanjang tahun ini, PPATK telah membekukan 421 rekening terkait judi online. 

Sayang, menutup akses judi online maupun membekukan rekening pelakunya belum bisa menjadi jurus ampuh memberantas perjudian. Pelaku dengan mudah membuat situs baru maupun berganti rekening. 

Baca Juga: Duit Sitaan Kasus Judi Online Lebih dari Rp 800 Miliar

Di sisi lain, makin banyak orang yang menggandrungi aktivitas judi online. Tawaran mendapatkan untung berkali-kali lipat dengan modal kecil dalam waktu singkat menjadi iming-iming menggiurkan.

Padahal, hampir semua pemain judi paham betul, tidak ada yang bisa menang melawan bandar. Para pemain baru biasanya diberikan kesempatan menang besar hingga jackpot. Saat mereka sudah ketagihan, barulah bandar akan menguras habis duit pemain. 

Rasa penasaran akan membuat mereka terus bermain hingga rela menjual aset atau berutang ke mana-mana demi modal berjudi. Sering kali bukan untuk meraih kemenangan, namun untuk menutupi kekalahan sebelumnya. Begitulah judi: kalah bikin penasaran, menang bikin ketagihan. Hasil akhirnya hampir pasti, bandar akan selalu menang. 

Baca Juga: Ketua IPW: Ada Informasi Bahwa Ferdy Sambo Diduga Melindungi Judi Online

Berjudi atau mempertaruhkan risiko demi meraup cuan tampaknya memang menjadi bagian dari sifat alami manusia. Bukan hanya di meja judi atau di mesin slot online, namun juga di bursa saham.

Spekulasi di bursa saham bisa menjadi wahana judi yang mengasyikkan. Kenaikan harga saham hingga ARA berjilid-jilid tentu sayang dilewatkan. 

Tak sedikit investor saham yang mempertaruhkan uangnya hanya gegara takut ketinggalan alias (FOMO) maupun pengaruh influencer tanpa mengetahui fundamental emiten. Bursa saham memang bisa menjadikan Anda gacor saat Anda beruntung. Namun, jangan lupa, selalu ada yang bertugas untuk cuci piring saat pesta telah usai.          

Bagikan

Berita Terbaru

Prospek Emiten RS Bakal Semakin Sehat Tahun Ini, Pilih Saham MIKA, HEAL atau SILO?
| Selasa, 20 Januari 2026 | 09:45 WIB

Prospek Emiten RS Bakal Semakin Sehat Tahun Ini, Pilih Saham MIKA, HEAL atau SILO?

Dominasi segmen pasien swasta yang memiliki margin lebih bagus diprediksi akan berlanjut tahun 2026.

Faktor Fundamental Memacu Laju Indeks Sektoral
| Selasa, 20 Januari 2026 | 08:38 WIB

Faktor Fundamental Memacu Laju Indeks Sektoral

Indeks sektoral saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat kinerja apik di sepanjang tahun 2026 berjalan.

Penjualan Semen Lambat di Akhir 2025, Tahun Ini Diproyeksi Sudah bisa Mulai Berlari
| Selasa, 20 Januari 2026 | 08:37 WIB

Penjualan Semen Lambat di Akhir 2025, Tahun Ini Diproyeksi Sudah bisa Mulai Berlari

Simak rekomendasi saham INTP dan SMGR serta proyeksi pemulihan pasar konstruksi yang berefek ke industri semen di kuartal II-2026.

Dirikan Anak Usaha Baru, Indika Energy (INDY) Memperluas Ekspansi Non Batubara
| Selasa, 20 Januari 2026 | 08:34 WIB

Dirikan Anak Usaha Baru, Indika Energy (INDY) Memperluas Ekspansi Non Batubara

PT Indika Energy Tbk (INDY) mendirikan perusahaan baru di bidang manufaktur kendaraan listrik komersial.​

Ekspansi Agresif dan Aksi Borong Prajogo Pangestu Jadi Amunisi Saham BREN
| Selasa, 20 Januari 2026 | 08:10 WIB

Ekspansi Agresif dan Aksi Borong Prajogo Pangestu Jadi Amunisi Saham BREN

Efek ekspansi kapasitas yang digelar PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) tidak akan terlihat seketika.

Geely Memulai Perakitan di Indonesia
| Selasa, 20 Januari 2026 | 07:58 WIB

Geely Memulai Perakitan di Indonesia

Kolaborasi PT Handal Indonesia Motor (HIM) menegaskan komitmen jangka panjang Geely untuk memperkuat fondasi industri otomotif nasional 

Psokan Gas Seret, Industri di Jawa Timur Terganggu
| Selasa, 20 Januari 2026 | 07:45 WIB

Psokan Gas Seret, Industri di Jawa Timur Terganggu

Pada Januari 2026, PGN menyurati pelanggan industri untuk menginformasikan kuota gas hanya diberikan di kisaran 43%–68%.

Simak Proyeksi Saham AALI di Tengah Beragam Tarik Ulur Kebijakan Industri Sawit
| Selasa, 20 Januari 2026 | 07:41 WIB

Simak Proyeksi Saham AALI di Tengah Beragam Tarik Ulur Kebijakan Industri Sawit

Beberapa hari terakhir harga saham PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) menunjukkan tanda-tanda tertekan.

Prabowo Tunjuk Ponakan, Pasar Khawatir Independensi BI Terancam, Rupiah Makin Anjlok
| Selasa, 20 Januari 2026 | 07:39 WIB

Prabowo Tunjuk Ponakan, Pasar Khawatir Independensi BI Terancam, Rupiah Makin Anjlok

Rupiah anjlok setelah Prabowo Subianto menominasikan keponakannya, yang juga Wakil Menteri Keuangan  Thomas Djiwandono, masuk Dewan Gubernur BI. 

Perdana di 2026, Dana Asing Kabur dari Bursa, Dampak Prabowo Tunjuk Ponakan ke BI?
| Selasa, 20 Januari 2026 | 07:22 WIB

Perdana di 2026, Dana Asing Kabur dari Bursa, Dampak Prabowo Tunjuk Ponakan ke BI?

Rekor terbaru itu di tengah terjadinya aksi jual bersih perdana di 2026, sebesar Rp 708,61 miliar. Juga di tengah rupiah yang semakin suram. 

INDEKS BERITA

Terpopuler