Meski Kini Mulai Sedikit Turun, Harga Pangan Bisa Naik Lagi Mendekati Lebaran
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga bahan pangan yang sempat melejit pada awal periode puasa, kini terpantau mulai sedikit menurun. Namun biasanya, harga tersebut bisa kembali terungkit mendekati Hari Lebaran.
Dalam dua pekan terakhir hingga Senin (26/4) kemarin, harga pangan seperti daging ayam ras, telur ayam ras, bawang merah dan cabai turun. Hanya harga daging sapi dan beras yang tidak turun menjelang Lebaran.
