Pasar Smartphone Masih Lemah, Penjualan Ceruk Terbesar China dan Global Kompak Turun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasar smartphone terbesar di dunia yakni China, mencatatkan penurunan pengiriman ponsel pintar sebesar 11 year on year (yoy) pada kuartal III 2022. Capaiannya sejalan dengan pasar global yang susut 9% yoy. Kinerja pasar global pada kuartal tersebut, bahkan menjadi kinerja kuartal III terburuk sejak 2014.
Menurut riset terbaru Canalys yang dipublikasikan pada Hari Kamis (27/10), pengiriman smartphone di China Daratan pada periode Juli-September tahun ini mencapai 70 unit. Angka itu sedikit naik ketimbang kuartal II tetapi berkurang 11% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.
