Pinjaman Langsung Bakal Menjadi Mesin Pertumbuhan Kredit Bank Digital
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tak hanya fokus menjaring nasabah, beberapa bank digital mulai melangkah meningkatkan penyaluran kredit. Salah satunya lewat fitur pinjaman langsung (direct loan) dari aplikasi bank.
Meski demikian, beberapa bank digital masih tetap mengandalkan kredit dari skema channeling. Nantinya direct loan jadi mesin bisnis baru bagi bank digital.
