Produsen AC Intip Peluang dari Cuaca Panas Ekstrem
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Cuaca panas ekstrem melanda sejumlah wilayah di Indonesia dalam beberapa pekan terakhir. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisiko (BMKG) memprediksi kondisi ini akan berlangsung hingga akhir Oktober atau awal November 2025. Dari kondisi tersebut, para produsen elektronik melihat peluang besar dari penjualan pendingin udara atau air conditioner (AC).
Sekretaris Jenderal Gabungan Pengusaha Elektronik (Gabel) Daniel Suhardiman mengungkapkan permintaan AC sejauh ini masih stabil, belum ada indikasi peningkatan signifikan. Jika nanti ada lonjakan permintaan untuk produk AC rumahan atau residential AC (RAC), dia meyakini industri dalam negeri sudah mampu mengantisipasi potensi tersebut.
