Produsen Komponen Otomotif PART Bakal IPO, Bidik Dana Segar Hingga Rp 71,4 Miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan manufaktur PT Cipta Perdana Lancar Tbk. bakal melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) lewat penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO).
Di masa penawaran awal atau bookbuilding, perusahaan yang bergerak di bidang produksi komponen suku cadangan, otomotif, elektronik, dan sanitasi tersebut akan menawarkan harga saham antara Rp 100 hingga Rp 105 per lembar, dan menggunakan kode saham PART.
