Realisasi Laba Bank Central Asia (BBCA) Sejalan dengan Proyeksi Analis
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Realisasi kinerja PT Bank Central Asia Tbk (BCA) sesuai dengan proyeksi para analis. Senin (20/10), BCA melaporkan laba bersih sepanjang Januari-September 2025 naik 5,7% secara tahunan menjadi Rp 43,4 triliun.
Laba tersebut sedikit di atas proyeksi para analis konsensus Bloomberg, yakni Rp 43,2 triliun. Meski begitu, BCA masih berjibaku dengan beban biaya pencadangan yang tetap menggunung.
