KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Minat investor asing untuk masuk ke industri perbankan Indonesia masih belum surut. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memberi bocoran bakal ada pengumuman proses akuisisi bank yang melibatkan investor luar negeri dalam waktu dekat.
Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK Dian Ediana Rae mengatakan, permintaan investor asing untuk mengakuisisi bank lokal tengah meningkat, seperti dari Jepang, Korea Selatan dan Singapura.
