Simak Rekomendasi Saham TOWR di Tengah Kabar Penjualan Menara
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) dikabarkan sedang mempertimbangkan untuk menjual 15% hingga 20% saham di unit bisnis menaranya, yakni PT Profesional Telekomunikasi Indonesia (Protelindo). Nilai transaksi ini ditaksir bisa mencapai US$ 1 miliar.
Analis Trimegah Sekuritas Richardson Raymond mengatakan, nilai transaksi tersebut menyiratkan enterprise value sebesar Rp 116 triliun-Rp 141 triliun. EBITDA tahunan Protelindo pada tahun ini adalah Rp 8,7 triliun.
