KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Krakatau Steel Tbk (KRAS) memiliki ambisi besar tahun ini, yakni meraih laba. Untuk mencapai target, emiten baja pelat merah ini menyiapkan beberapa strategi.
Direktur Utama PT Krakatau Steel Tbk Silmy Karim, menjelaskan perusahaan yang dipimpinnya akan memperkuat kinerja hulu hingga hilir, mulai dari bisnis sendiri maupun seluruh anak usaha pendukung bisnis ini.
