Tahun Depan, Prospek Energi Terbarukan Masih Suram
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Prospek energi terbarukan tahun 2019 diprediksi bakal lebih suram. Kapasitas terpasang baru dari pembangkit listrik energi terbarukan masih mandek dalam tiga tahun terakhir.
Berdasarkan laporan Indonesia Clean Energy Outlook: Reviewing 2018, Outlooking 2019 yang dirilis oleh Institute for Essential Services Reform (IESR), ada beberapa faktor penghambat pengembangan energi di Indonesia. Di antaranya, kualitas kebijakan dan kerangka peraturan di sektor energi, konsistensi implementasi kebijakan, proses procurement internal PLN, akses pembiayaan bunga rendah, kapasitas jaringan hingga terbatasanya proyek energi terbarukan yang bankable.
