Ungkit Ekonomi, Pemerintah Siap Merogoh Kocek
KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Keinginan pemerintah mencapai pertumbuhan ekonomi sebesar 5,2% sesuai target Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2025 tidak mudah. Apalagi, belum ada tanda perbaikan ekonomi signifikan hingga akhir paruh pertama lalu. Plus, tekanan global juga belum benar-benar mereda.
Menurut sejumlah ekonom, paruh kedua akan menjadi penentu pencapaian target tersebut. Dengan asumsi pertumbuhan ekonomi semester I sama dengan kuartal I yang sebesar 4,87%, maka setidaknya dibutuhkan pertumbuhan ekonomi sebesar 5,53% untuk mencapai target pemerintah.
