Wall Street: Dow Jones dan S&P 500 Menguat Jelang Malam Pilpres, Nasdaq Naik Tipis
KONTAN.CO.ID - NEW YORK (Reuters). Tiga indeks utama Wall Street ditutup menguat di akhir perdagangan Senin (2/11), sehari menjelang pemilihan presiden AS. Indeks Dow Jones dan S&P 500 menguat cukup tinggi sementara Nasdaq cuma naik tipis.
Dow Jones Industrial Average naik 423,45 poin atau 1,6% menjadi 26.925,05, S&P 500 naik 40,28 poin atau 1,23% menjadi 3.310,24, dan Nasdaq Composite bertambah 46,02 poin atau 0,42% menjadi 10.957,61.
