Ada 41 Saham Didepak dari Daftar Efek Syariah, Saham JSMR dan BSDE Masih Menarik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) merombak daftar efek syariah (DES). Cukup banyak saham yang terdepak dari daftar saham syar'i ini. Alhasil, jumlah saham syariah dalam daftar efek syariah turun dari 477 saham menjadi 436 saham.
Yang menarik, dalam perombakan kali ini, ada beberapa saham anggota LQ45 yang ikut terdepak. Saham-saham tersebut adalah ASII, BSDE, dan JSMR (lihat tabel).
