Agendakan Buyback Saham, Medco Energi (MEDC) Siapkan Anggaran Rp 130,50 Miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Medco Energi Internasional Tbk mengagendakan rencana pembelian kembali saham (buyback). Emiten bersandi saham MEDC ini, menetapkan periode buyback selama 18 bulan terhitung sejak 16 Agustus 2021 sampai dengan 16 Februari 2023.
MEDC akan membeli sebanyak-banyaknya 190.000.000 saham atau sekitar 0,8% dari total saham yang ditempatkan dan disetor penuh. Sementara dana yang MEDC siapkan untuk aksi korporasinya ini sebanyak Rp 130,50 miliar.
