Ant Group Menggulirkan Layanan Digital Wholesale Banking di Singapura

Senin, 06 Juni 2022 | 13:17 WIB
Ant Group Menggulirkan Layanan Digital Wholesale Banking di Singapura
[ILUSTRASI. Jia Hang, Regional General Manager Ant Group untuk Asia Tenggara.]
Reporter: Sumber: Reuters | Editor: Thomas Hadiwinata

KONTAN.CO.ID - BEIJING. Raksasa fintech asal China, Ant Group, pada Senin mengumumkan peluncuran ANEXT Bank, sebuah digital wholesale bank di Singapura .

ANEXT mengantongi lisensi bisnis dari Monetary Authority of Singapore (MAS) pada 2 Juni, demikian pernyataan bersama Ant dan ANEXT. Ant yang dikendalikan miliarder Jack Ma merupakan pemilik seluruh saham ANEXT.

Peluncuran ANEXT merupakan inisiatif luar negeri terbesar Ant, sejak gagal menggelar penawaran umum perdana (IPO) senilai $37 miliar. IPO Ant dibatalkan oleh regulator China pada akhir 2020.

Baca Juga: Kekurangan Tenaga Kerja, Industri Sawit Malaysia Gagal Manfaatkan Kesempatan

Ant termasuk investor generasi pertama di bisnis wholesale banking di Singapura, dengan mengantongi izin pada akhir 2020. Lisensi itu memungkinkan ANEXT melayani klien besar, termasuk lembaga keuangan dan perusahaan.

Ant, yang sekitar 33% sahamnya dimiliki Alibaba Group Holding Ltd, mengatakan fokus ANEXT adalah usaha mikro, kecil dan menengah (UKM). Terutama perusahaan UKM yang memiliki operasi lintas batas negara.

“Ini menandai tonggak sejarah lain dalam perjalanan pengembangan bank digital Singapura, upaya strategis untuk memastikan sektor perbankan tetap progresif, kompetitif secara global, dan bersemangat,” kata Chief Fintech Officer MAS Sopnendu Mohanty.

Baca Juga: Mercedes Menarik Hampir Sejuta Model Generasi Lama di Seluruh Dunia

Perusahaan teknologi Sea dan perusahaan transportasi online dan perusahaan fintech Grab memenangkan lisensi "bank penuh digital" pada tahun 2020. Lisensi itu memungkinkan perusahaan-perusahaan Singapura untuk secara langsung mengambil simpanan dan menawarkan layanan secara lokal kepada pelanggan ritel maupun korporat.

MAS mengatakan mereka mengharapkan pasangan itu untuk meluncurkan bank digital tahun ini.

Dipimpin oleh veteran perbankan Toh Su Mei, ANEXT akan mengembangkan kerangka kerja terbuka untuk lembaga keuangan bekerja sama dengan Proxtera, entitas lokal yang diprakarsai oleh MAS dan Otoritas Pengembangan Media Infocomm Singapura, menurut pernyataan itu.

Akun Bisnis ANEXT akan tersedia untuk UKM mulai kuartal ketiga tahun ini, kata perusahaan.

Bagikan

Berita Terbaru

Gelar Stock Split 1:10, Simak Rekomendasi Saham PTRO
| Jumat, 08 November 2024 | 10:04 WIB

Gelar Stock Split 1:10, Simak Rekomendasi Saham PTRO

PTRO terafiliasi dengan konglomerat Prajogo Pangestu mengumumkan rencana pemecahan nilai nominal saham alias stock split.

Bursa Lesu, Emiten Pilih Pinjaman Bank
| Jumat, 08 November 2024 | 09:41 WIB

Bursa Lesu, Emiten Pilih Pinjaman Bank

Kondisi pasar modal yang masih lesu membuat emiten cenderung memilih pendanaan lewat fasilitas perbankan. 

Dua Pabrik Prekursor Nikel di Indonesia Akan Ekspor Perdana ke AS dan Eropa di 2025
| Jumat, 08 November 2024 | 09:00 WIB

Dua Pabrik Prekursor Nikel di Indonesia Akan Ekspor Perdana ke AS dan Eropa di 2025

Septian Hario Seto Anggota Dewan Ekonomi Nasional (DEN) menyebut prekursor yang diekspor dari Indonesia telah melewati sertifikasi.

Perlambatan Ekonomi Nasional
| Jumat, 08 November 2024 | 08:10 WIB

Perlambatan Ekonomi Nasional

Fundamental ekonomi Indonesia serta daya beli masyarakat perlu diperkuat untuk bisa menjaga laju ekonomi.

Menyorot Perubahan Indeks MSCI Terbaru
| Jumat, 08 November 2024 | 08:05 WIB

Menyorot Perubahan Indeks MSCI Terbaru

PT Avia Avian Tbk (AVIA) masuk ke dalam indeks MSCI Indonesia Small Cap, sedangkan dua BTPS dan SCMA keluar dari MSCI 

Banyak Tantangan, Kinerja Emiten Perikanan Tertekan
| Jumat, 08 November 2024 | 07:50 WIB

Banyak Tantangan, Kinerja Emiten Perikanan Tertekan

Permintaan di negara tujuan ekspor melemah pada akhir semester I hingga pertengahan kuartal III-2024.

Antam Bakal Beli 30 Ton Logam Emas ke Freeport
| Jumat, 08 November 2024 | 07:25 WIB

Antam Bakal Beli 30 Ton Logam Emas ke Freeport

Antam sudah menyerap emas batangan sebanyak 28 ton hingga September 2024 dari total kebutuhan sebanyak 37 ton sampai 38 ton per tahun.

Ketahanan Pangan Bakal Menjangkau Pedesaan
| Jumat, 08 November 2024 | 07:15 WIB

Ketahanan Pangan Bakal Menjangkau Pedesaan

Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal sudah mengalokasikan anggaran ketahanan pangan di 2025.

Pabrikan Semen Membidik Program Rumah 3 Juta
| Jumat, 08 November 2024 | 07:10 WIB

Pabrikan Semen Membidik Program Rumah 3 Juta

Dalam hitungan Asosiasi Semen Indonesia (ASI), program 3 juta rumah mendatangkan tambahan kebutuhan semen sekitar 5,8 juta ton.

Transaksi Judi Online  Kian Mengkhawatirkan
| Jumat, 08 November 2024 | 07:05 WIB

Transaksi Judi Online Kian Mengkhawatirkan

Di semester I-2024 total transaksi judi Rp 117,50 triliun dan sudah menembus Rp  283 triliun saat ini.

INDEKS BERITA

Terpopuler