Asyik, Aset Jadi Produktif Karena PP Properti (PPRO) Bantu Pembeli Sewakan Apartemen
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT PP Properti Tbk membuat terobosan baru untuk memacu penjualan apartemen. Emiten berkode saham PPRO ini menggandeng platform Mamikos untuk membantu pembeli apartemen menyewakan unit propertinya.
PPRO berharap kerjasama itu dapat meningkatkan penjualan apartemen hingga 20%. Direktur Realti PP Properti Galih Saksono bilang, ada tujuh apartemen yang dalam kerjasama dengan Mamikos.
