Aturan Penerbangan Mulai Melonggar, Cathay Pacific Akan Mengurangi Aksi Bakar Uang


KONTAN.CO.ID - HONG KONG. Karena aturan penerbangan melonggar, Cathay Pacific Airways Ltd akan mengurangi aksi bakar uang demi mempertahankan operasional bisnis. Pengeluaran kas maskapai penerbangan Hong Kong tersebut bakal turun di bawah HK$ 1 miliar atau sekitar US$ 128,84 juta per bulan mulai paruh kedua 2021.

Semula Cathay Pacific menghabiskan uang tunai hingga HK$ 1,9 miliar per bulan selama paruh pertama karena pembatasan karantina kru. "Tetapi itu akan turun di paruh kedua karena aturan dilonggarkan untuk kru yang divaksinasi dan peningkatan kapasitas," kata Rebecca Sharpe, Chief Financial Officer Cathay Pacific Airways Ltd dalam sebuah pertemuan bersama dengan analis pada Jumat.

Selama pandemi Covid-19, Cathay Pacificy hanya mengoperasikan 8% dari kapasitas penumpang dalam kondisi normal. Jumlah penumpang turun lebih dari 99% karena pembatasan perbatasan internasional. Dalam beberapa bulan terakhir, tidak ada perubahan signifikan terhadap penumpang mereka.

Ini Artikel Spesial

Segera berlangganan sekarang untuk memperoleh informasi yang lebih lengkap.

ATAU

Baca Juga: Pasca Alpha Dhabi IPO, IHC Jadi Perusahaan Paling Berharga di Bursa Saham Abu Dhabi

Pada Agustus 2021 nanti, Cathay Pacificy berharap dapat meningkatkan kapasitas hingga 20% dari jumlah penumpang pada saat sebelum Covid-19. Harapannya terletak pada potensi perjalanan siswa-siswa Tiongkok yang harus kembali ke Amerika Serikat dan Inggris untuk belajar.

Bahkan Cathay Pacificy melihat peluang kenaikan kapasitas bisa menjadi 30% pada kuartal IV 2021. "Karena pembatasan perjalanan ke Singapura dan Tiongkok daratan berkurang," kata Ronald Lam, Chief Customer and Commercial Officer Cathay Pacific Airways Ltd.

Bulan ini manajemen Cathay Pacific mengatakan kerugian pada semester pertama diperkirakan agak lebih rendah dibandingkan dengan tahun lalu. Penopangnya adalah langkah-langkah penghematan biaya dan permintaan yang kuat untuk penerbangan kargo.

Baca Juga: Kepemilikan Rockcore Financial di Saham Bank Neo Commerce (BBYB) Naik Menjadi 6,12%

Angka pengeluaran kas bulanan Cathay Pacific sedikit lebih tinggi jika dibandingkan dengan pesaingnya yakni Singapore Airlines Ltd. Pengeluaran Singapore Airlines S$ 100 juta-USS$ 150 juta setiap bulan lalu. Informasi saja, S$ 100 juta kurang lebih sekitar US$ 74,5 juta.

Karakter Cathay Pacific dan Singapore Airlines sama. Keduanya tidak memiliki pasar domestik sehingga bergantung pada lalu lintas kargo untuk sebagian besar pendapatan sejak pandemi melanda.

Cathay Pacific mencatat, 89 dari 239 pesawat berada dalam penyimpanan jangka panjang di Australia dan Spanyol. Ketersediaan likuiditasnya kini HK$ 32,8 miliar. "Dan mempertimbangkan untuk mengumpulkan lebih banyak dana jika dapat dilakukan dengan biaya yang wajar," kata Sharpe.

Selanjutnya: BPK Beri Saran Cut Loss ke BPJS Ketenagakerjaan, Hasan Zein: BPK Siap Tanggung Jawab?

 

Editor: Anastasia Lilin Yuliantina